Facebook Like Box

Kamis, 05 Februari 2015

Teh Asli Kemuning

Para Wisatawan yang datang ke Desa Wisata Kemuning tak lengkap kiranya pulang tak membawa buah tangan untuk keluarga atau saudara di rumah. Salah satu oleh-oleh Khas Kemuning adalah Teh asli Kemuning yang dibuat asli dari perkebunan teh kemuning. Teh asli Kemuning yang dapat dibawa pengunjung ada tiga produk yakni :

TEH GAMBYONG KEMUNING
salah satu produk Teh Gambyong Kemuning
Untuk Teh Gambyong Kemuning selain anda merasakan sensasi teh asli tanpa campuran anda juga dapat merasakan teh dalam berbagai varian seperti teh hitam, rasa kopi, teh hijau, rasa mint, rasa pinus, dan rasa menir. Teh Gambyong dapat diperoleh di rumah produksinya yang berada di Dusun Badan, Desa Kemuning (Terminal Wisata Ngargoyoso ke barat 400 m) atau hubungi 0853-2781-4356.

TEH KEMUNING MBOK KARTI
 salah satu produk Teh Mbok Karti Kemuning
Untuk Teh Mbok Karti Kemuning ada varian Teh Hitam dan Teh Hijau. Anda dapat memperolehnya di rumah produksinya yang berada di Dusun Kemuning, Desa Kemuning (Terminal Wisata Ngargoyoso ke Timur 150 m) atau hubungi 0852-2955-2777

TEH KEMUNING GONDANGSARI

salah satu produk Teh Kemuning Gondangsari Kemuning
Teh Kemuning Gondangsari Kemuning terdiri dari Teh Hitam dan Teh Hijau. Anda dapat memperolehnya di rumah produksinya yang berada di Gondangrejo Kemuning (Dibelakang Rumah Kodok/Samping utara Resto Kemuning) atau hubungi 0852-9396-4183

Selain di rumah produksinya anda juga dapat memperolehnya di kedai-kedai di bukit perkebunan Teh Kemuning atau di toko-toko sekitar jalan utama Desa Kemuning


Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

News Update :
 
Copyright © 2013. BloggerSpice.com - All Rights Reserved
Author: MohammadFazle Rabbi | Powered by: Blogger
Designed by: Blogger Spice
^